Anak Yang Bodoh
Seorang bapak hendak pergi keluar kota selama beberapa hari karena ada suatu urusan. Sang ayah berpesan kepada anaknya: "Nak, jika ada tamu yang datang menanyakan bapak, katakan saja bapak sedang pergi, biarkanlah tamu itu masuk dan bila perlu suguhi ia teh".
Sang ayah khawatir karena takut jikalau anaknya lupa akan pesan yang telah diucapkannya, maka si ayah menulis pesannya pada secarik kertas lalu memberikan kertas tersebut kepada anaknya. Si anak menyimpan kertas tersebut dalam saku bajunya. Karena takut kertas itu hilang, hampir setiap saat kertas itu dibacanya.
Singkat cerita, setelah tiga hari ayahnya diluar kota, dan tak ada tamu yang datang, anak tersebut membakar kertas yang diberikan oleh ayahnya karena merasa sudah tidak perlu lagi.
Pada hari keempat datanglah seorang tamu, sang tamu hanya memelihat seorang anak disana, lalu ia bertanya pada anak tersebut, "Nak, bapakmu ada dirumah?", anak tersebut mendadak kebingungan dan merogoh semua saku di pakaiannya untuk mencari kertas yang tempo hari diberikan ayahnya, tapi tidak ketemu, lalu ia menjawab "Wah, gawat pak! Hilang!", sang tamu terkejut dan dengan cemas bertanya lagi "Kapan dan bagaimana bisa hilang???" "kemarin malam saya bakar!!!" jawab si anak. Tamu itu pingsan mendengar jawaban anak tersebut, si anak tambah panik dan berteriak-teriak memanggil tetanganya. . . :) <wkwkkwkwkwkwkkwkwk>